Berawal dari Cinlok di Film ‘Shershaah’, Sidharth Malhotra dan Kiara Advani Resmi Menikah

Aktor Bollywood Sidharth Malhotra dan Kiara Advani Resmi Menikah
Aktor Bollywood Sidharth Malhotra dan Kiara Advani Resmi Menikah. Foto : Instagram/@sidmalhotra.

POJOKSATU.id, PASANGAN artis Bollywood Sidharth Malhotra dan Kiara Advani resmi menikah di Istana Suryagarh dekat Jaisalmer, Selasa (7/2/2023).


Pernikahan Sidharth Malhotra dan Kiara Advani dihadiri banyak selebriti dan insan perfilman Bollywood diantaranya, Karan Johar, Shahid Kapoor dan Mira Rajput dan lainnya.

Pernikahan ini jadi sorotan karena benih cinta mereka berawal dari cinta lokasi (cinlok) syuting film ‘Shershaah’, dimana keduanya berperan sebagai sepasang kekasih yang akhirnya berlanjut ke dunia nyata.

Pada film yang dirilis tahun 2021 Sidharth berperan sebagai pahlawan Kargil Kapten Vikram Batra dan Kiara sebagai kekasihnya bernama Dimple Cheema.


BACA JUGA : Film Terbaru Song Joong Ki ‘My Name is Loh Kiwan’, Perankan Pembelot Korea Utara

Film Shershaah merupakan garapan sutradara Vishnuvardhan dan ditulis oleh Sandeep Shrivastava. Di film ini jugalah Sidhart panen pujian dari aktor-aktor kawakan Bollywood seperti Shahrukh Khan. Dia dianggap mampu berperan dengan apik dan disebut sebagai film paling bagus yang pernah dimainkan Sidhart.

Sementara itu, usai resmi menikah Sidharth Malhotra mengunggah foto-foto pernikahan mereka di Instagram. “Sekarang kami telah terikat permanen. Kami mencari berkat dan cintamu dalam perjalanan kami ke depan,” tulisnya pada caption foto yang diunggahnya, Rabu (8/2/2023) dinihari WIB.

Postingan itu langsung banjir komentar selamat dari para artis,

“Selamat kalian berdua, sangat indah,” komen Katrina Kaif. (nin/pojoksatu)