POJOKSATU.id, ARTIS cantik Raline Shah berbicara serius soal pilihan-pilihan bagi perempuan tentang pernikahan, yaitu menjadi sosok yang independen atau jadi perempuan yang rela dipoligami.
Pernyataan Raline Shah ini terkait dengan perempuan-perempuan yang sudah matang dan belum menikah. Contohnya dirinya yang sudah berusia 37 tahun. Dan, lawan bicara Raline saat membahas ini adalah Luna Maya yang berusia 39 tahun.
“Faktanya kan sekarang memang wanita lebih banyak dari laki-laki. Kitanya pengen sendiri bisa independent atau rela dipoligami? Itu aja pilihannya,” tutur Raline Shah di Kanal YouTube Luna Maya, dikuti pada Senin (30/1/2023).
Artinya, menurut Raline, seorang perempuan harus bisa mengambil keputusan terbaik untuk masa depannya. “Seiring waktu ya, kita bisa menemukan partner yang benar-benar klik,” ujar aktris sekaligus model tersebut.
BACA JUGA : Raline Shah Ingatkan Kartini Moderen Harus Berani Membuat Pilihan Terdidik
BACA JUGA : Terkait Bunda Corla, Hotman Paris Bantah Bakal Laporkan Nikita Mirzani dan Farhat Abbas
Dengan kata lain, semakin dewasa, perempuan lebih bisa memberdayakan diri untuk memilih pasangan hidup satu untuk selamanya. Apalagi, tujuan dan pemilihan cinta itu tidak bisa dari sifat ketergantungan.
“Kita lebih tau mana yang kita mau dan gak mau. Tujuannya apa kita lebih tau. Kita memilih cinta itu dengan kekuatan, bukan ketergantungan,” kata Raline.
Alasan Raline belum menikah yakni memantapkan diri untuk fokus karier terlebih dahulu. “Aku kan mulai karier 28 tahun (di dunia hiburan), pengen mendahulukan karier dulu. Karena nanti setelah sudah menikah, kan diimami, jangan sampai kita enggak punya pegangan,” ucap Runner Up 3 Puteri Indonesia 2008 tersebut.
“Kayak gini deh, equal dengan masing-masing. Karena nanti saat sudah menikah, decision-nya itu bersama, bukan sendiri-sendiri lagi,” ungkap Raline Shah. (nin/pojoksatu)