POJOKSATU.id, JAKARTA – Partai NasDem membuka peluang berkoalisi dengan Partai Gerindra dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di Pilpres 2024 mendatang.
Wakil Ketua Umum Partai NasDem, Ahmad Ali, mengatakan peluang koalisi tersebut kemungkinan saja terjadi.
“Politik itu dinamis, semua kemungkinan-kemugkinan bisa terjadi dalam politik ke depannya,” kata Ali, usai melakukan pertemuan di Kantor Sekber Gerindra-PKB, Kamis (26/1/2023).
Namun, Ali memastikan bahwa kedatangannya ke Kantor Sekber Gerindra–PKB tidak membahas soal koalisi di Pilpres 2024.
Anak buah Surya Paloh itu mengatakan bahwa sampai saat ini Partai NasDem masih berkomitmen bersama PKS dan Demokrat untuk menyongsong Pilpres 2024.
“Tapi Partai NasDem tetap bersama PKS dan Partai Demokrat dengan calon presiden Anies Baswedan,” tutur dia.
Untuk diketahui, sejumlah elite Partai NasDem menyambangi Kantor Sekber koalisi Partai Gerindra dan PKB di Menteng, Jakarta Pusat.
Elite NasDem tersebut di antaranya, Wakil Ketua Umum Ahmad Ali dan Wakil Ketua DPP Partai NasDem.
Kedatangan mereka disambut Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad dan Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani.
Kemudian, Wakil Ketua Umum PKB Gus Jazilul, Ketua DPP PKB Cucun Ahmad Syamsurizal dan pengurus lainnya.
BACA: Anak Buah Cak Imin Sebut Koalisi Gerindra-PKB Bukan Kaleng-kaleng
Ahmad Ali mengatakan kedatangan mereka ke Kantor Sekber Gerindra–PKB hanya untuk ngopi-ngopi dan ngobrol biasa.
“Kita mau minum kopi,” kata Ali saat tiba di Kantor Sekber Gerindra–PKB.
Setelah menjawab itu, Ahmad Ali beserta rombongan lainnya langsung masuk dan melakukan pertemuan tertutup. (Mufit/Pojoksatu)
Konten menarik lainnya dari PojokSatu.id bisa dibaca di Google News KLIK DI SINI.