POJOKSATU.ID, LONDON–Juara Premier League musim 2016/2017, Chelsea sudah siap belanja pemain pada bursa transfer musim panas ini. Sang manajer, Antonio Conte dibekali budget sebesar 200 juta pounds.
Meski punya dana cukup besar, namun dana tersebut akan digunakan hanya untuk tiga pemain. Masing-masing satu bek, gelandang dan striker.
Dilansir The Sun, tiga pemain yang akan didatangkan Conte itu adalah striker Everton, Romelu Lukaku yang juga mantan pemain Chelsea. Kemudian gelandang AS Monaco Tiemoue Bakayoko. Serta bek Southampton, Virgil van Dijk.
Conte memang sudah lama tertarik memulangkan Lukaku ke Stamford Bridge. Pemain Timnas Belgia itu kembali menunjukkan kualitas striker tajam musim ini, dengan menjaringkan 32 gol dari 43 penampilannya bersama The Toffees.
BACA JUGA:
Klasemen Sementara Liga 1, PS TNI Gusur Persib
Hujan Air Mata di Laga Perpisahan Totti
Selain Lukaku, Chelsea juga dikaitkan dengan striker Real Madrid, Alvaro Morata. Namun eks bomber Juve itu nampaknya hanya akan jadi opsi keduan jika Lukaku gagal.

Kemudian daftar belanja Conte yang kedua adalah Virgil Van Dijk. Perjuangan Chelsea untuk merekrut bek Timnas Belanda ini juga tampaknya tidak akan mudah, sebab Soton enggan melepasnya di bawah 60 juta pounds.

Terakhir, target ketiga Conte adalah Tiemoue Bakayoko. Sang gelandang dikabarkan akan lebih mudah gabung Chelsea setelah bintang Anderlecht, Youri Tielemans resmi gabung Monaco.

Kehadiran gelandang muda Belgia itu diyakini akan membuat posisi Bakayoko sebagai pemain inti akan tergusur di Stade Louis II. Sehingga hijrah ke Stamford Bridge nampaknya jadi pilihan tepat bagi Bakayoko.
(sun/fat/pojoksatu)