Susunan Pemain Indonesia vs Myanmar, Laga Pamungkas Grup A Piala AFF U-19 2022

Susunan pemain Indonesia vs Myanmar pada laga terakhir Grup A Piala AFF U-19 2022. Foto: dok.pssi
Susunan pemain Indonesia vs Myanmar pada laga terakhir Grup A Piala AFF U-19 2022. Foto: dok.pssi

POJOKSATU.ID, BEKASI – Susunan pemain Timnas U-19 Indonesia vs Myanmar dalam laga pamungkas Grup A Piala AFF U-19 2022 sudah dirilis. Garuda Nusantara turun dengan dua penyerang terbaiknya.


Pertandingan Indonesia vs Myanmar akan digelar di Stadion Patriot, Bekasi, Minggu (10/7/2022) malam, kick off pukul 20.00 WIB.

Dalam daftar susunan pemain Indonesia vs Myanmar, pelatih Garuda Nusantara, Shin Tae Yong menduetkan Hokky Caraka dan Rabbani Tasnim Siddiq di lini depan.

Dua pemain ini tercatat sebagai pemain paling produktif di Timnas Indonesia U-19 sepanjang Piala AFF U-19 2022 sejauh ini.


Hokky sudah membukukan 4 gol dan menjadi top skorer sementara Piala AFF U-19 2022, sementara Rabbani dengan 3 gol.

BACA JUGA : Begini Aturan Piala AFF U-19 2022 Jika Indonesia, Thailand dan Vietnam Miliki Poin Sama

Dua pemain yang beroperasi di sayap, Mikael Alfredo Tata dan Cecep Ferdiansyah akan memberikan support kepada dua pemain di lini depan, Rabbani Tasnim dan Hokky Caraka.

Trio Arkhan Fikri, Zanadin Fariz dan Dimas Juliono Pamungkas jadi penyeimbang di lini tengah.

Di lini belakang, diisi trio Ahmad Rusadi, M Ferarri, dan Kakang Rudianto.

BACA JUGA : Jadwal Bola Malam Ini, 10 Juli : Indonesia vs Myanmar, Vietnam vs Thailand

Sementara Cahya Supriadi yang selalu tampil apik sejauh ini, kembali dipercaya menjaga gawang Garuda Nusantara.

Timnas U-19 Indonesia wajib memenangkan laga ini untuk lolos ke semifinal, sembari berharap laga Vietnam vs Thailand di Stadion Madya Senayan pada saat yang sama, tidak berakhir imbang dengan gol.

Vietnam saat ini memuncaki klasemen sementara Grup A Piala AFF U-19 2022 dengan 10 poin.

BACA JUGA : Klasemen Piala AFF U-19 Usai Indonesia Libas Filipina, Garuda Nusantara Bisa Juara Grup A

Sama dengan koleksi Thailand di posisi kedua. Adapun Indonesia ketiga dengan 8 poin. (jpnn/fat/pojoksatu)

Susunan Pemain Timnas U-19 Indonesia vs Myanmar

Indonesia (3-5-2)
Cahya Supriadi (Gk); Ahmad Rusadi, M Ferrari, Kakang Rudianto; Mikael Tata, Arkhan Fikri, Zanadin Fariz, Dimas Juliono, Cecep Ferdiansyah; Hokky Caraka, Rabbani Tasnim Siddiq

Pelatih : Shin Tae Yong

Myanmar (4-2-3-1)
Hein Htet Soe (gk); Lan Sann Aung, Myo Min Hein, Lin Lin Tun, Ar Kar Kyaw; Zaw Win Thein, Chit Aye; Khun Aung Soe, Thei Zhaw, Oakkar Naing; La Min Htwe

Pelatih : Soe Myat Min